Cara Memasang Komentar Disqus di Blog WordPress

Cara Memasang Komentar Disqus di Blog WordPress

Cara Memasang Komentar Disqus di Blog WordPress

Plugin komentar Disqus jadi salah satu yang terpopuler dan sering digunakan, hal ini karena desainnya yang menarik dan bisa membuat konten lebih interaktif. Karena plugin ini bisa menghubungkan website kamu dengan pengguna dalam sebuah komunitas diskusi.

Penggunaan plugin ini juga dapat mengurangi beban server dikarenakan database komentar ini tidak di host langsung pada server website kamu. Tentunya website lebih aman juga dari spamming..

Sebelum memulai cara menginstall disqus pada tutorial ini, Kamu bisa menyiapkan akun disqus dan juga akses ke dashboard admin WordPress. Jika sudah kamu bisa langsung ikuti tutorial berikut

Cara Membuat Akun Disqus

Untuk memulai menggunakan Disqus Comments, kamu harus melakukan pendaftaran akun terlebih dahulu. Untuk mendaftar silahkan akses ke disqus.com, setelah akses akan tampil halaman seperti berikut

 

daftar akun disqus

Dari halaman disqus seperti gambar diatas, klik Get Started untuk memulai mendaftarkan akun. Setelah itu kamu akan dibawa ke halaman pendaftaran , dan akan diminta untuk melengkapi beberapa informasi seperti Nama, Email, dan Password.

Jika sudah dilengkapi, silahkan klik Sign Up untuk melanjutkan proses pendaftaran

daftar disqus

Setelah melengkapi form pendaftaran, Kamu akan diminta untuk memilih akun disqus yang didaftarkan digunakan untuk apa. Jika akun disqus yang didaftarkan nantinya akan diinstall ke website atau Blog kamu bisa pilih I want to install Disqus on my site.

instalasi disqus

Setelah kamu harus melengkapi beberapa detail ini

daftar situs di disqus

  • Website Name : Isi dengan nama website
  • Shortname : Isi dengan shortname bebas
  • Category : Sesuaikan dengan kategori website kamu
  • Language : Terserah Kamu

Jika sudah dilengkapi, klik Create Site.

Selanjutnya pada halaman ini kamu dapat melewatinya dengan cara klik tab Install Disqus
 
plan disqus
 
Lalu pilih platform yang akan digunakan, disini kita akan memilih WordPress
 
install disqus wordpress
Setelah itu akan tampil halaman yang berisi Instruksi Instalasinya seperti ini
install disqus wordpress
 
kamu bisa mengikutinya dan langsung masuk ke halaman Dashboard admin WordPress lalu menginstall plugin Disqus.
 

Instalasi Plugin Komentar Disqus

Setelah sampai ke tahap instruksi instalasi plugin disqus di WordPress, Jangan tutup tab pendaftaran Disqusnya dan beralih ke halaman dashboard admin WordPress untuk melakukan instalasi Plugin.

Untuk instalasi dapat dilakukan melalui menu Plugins > Add New > Lalu cari “Disqus Comments System” > Install Now

install plugin disqus di wordpress

Setelah plugin terinstall kamu bisa menu plugin Disqus dan pilih Automatic Installation, nantinya kamu akan mendapatkan kode token seperti ini,

komentar disqus

Token tersebut bisa kamu copy dan pastekan di halaman pendaftaran Disqus sebelumnya, setelah itu kamu tinggal memasukkan detail websitemu dan komentar Disqus sudah aktif. Kamu bisa mulai menggunakannya untuk memudahkan interaksi antara pengunjung dengan kamu.

 
AnymHost
AnymHost
Membuat artikel untuk membantu semua orang dalam mengerjakan atau menyelesaikan sesuatu, apakah artikel ini bermanfaat untukmu?
ARTIKEL
Lainnya